Lintas kisah – V BTS baru-baru ini menjadi topik hangat di kalangan penggemar dan netizen Korea Selatan berkat penampilannya yang semakin keren dalam seragam polisi militer. Sejak mulai menjalani wajib militer pada 11 Desember 2023, V telah menarik perhatian banyak orang dengan penampilannya yang gagah dan penampilan fisiknya yang semakin atletis.
V BTS, yang saat ini bertugas di Satuan Tugas Khusus Komando Pertahanan Ibu Kota Angkatan Darat, baru-baru ini muncul dalam foto dan video yang viral di media sosial. Dalam konten promosi Korps Angkatan Darat ke-2 di Chuncheon pada 17 April 2024, V terlihat sangat macho dengan seragam tempur berwarna hitam. Dalam video tersebut, dia memperlihatkan kemampuannya menggunakan senjata api dengan keahlian tinggi, menambah kesan keren pada penampilannya.
“Baca juga: Paetongtarn Shinawatra Dilantik Jadi PM Thailand”
Dengan tujuh bulan menjalani wajib militer, penampilan terbaru V yang viral di forum komunitas Korea menunjukkan betapa seriusnya dia dalam menjalani tugasnya. Terlihat V berpose dengan rekan-rekannya sambil memakai seragam hitam, memperlihatkan tubuh atletis hasil dari rutinitas latihan yang konsisten.
Sebelum memulai wajib militer, V sudah bertekad untuk meningkatkan massa ototnya agar tampak lebih tegap dan berotot. Kini, perubahan fisiknya sangat mencolok, dan para penggemar tidak bisa tidak terkesima dengan hasilnya. Di tengah teriknya matahari, V terlihat berkeringat dan wajahnya memerah, menambah kesan dramatis pada penampilannya.
Netizen Korea menunjukkan kekhawatiran terhadap V karena gelombang panas yang melanda negara tersebut. Namun, banyak juga yang memuji usaha dan dedikasi V, dengan beberapa komentar membandingkan penampilannya dengan bintang drama Korea, Song Joong Ki. Yang memerankan kapten pasukan khusus di drama “Descendants of the Sun.”
“Simak juga: Pameran Seni di Indonesia Bertajuk Canvas of Dreams”
Penampilan V dalam seragam polisi militer memicu berbagai reaksi dari netizen. Beberapa dari mereka bahkan berharap V bisa tampil dalam sekuel “Descendants of the Sun.” Dengan satu komentar mengatakan, “Oppa, ayo tampil di Descendants of the Sun 2!”
Komentar lainnya menunjukkan kekaguman dan dukungan terhadap V, seperti, “Ah ya ampun, dia bekerja keras. Lihat dahinya memerah,” dan “Dia bekerja keras di cuaca panas iniㅠㅠ Semangat, Taehyung-ah.” Banyak yang terkesan dengan perubahan fisik dan penampilan V, menilai bahwa dia benar-benar menjadi pria sejati.
Dengan penampilan yang semakin menarik dan dedikasi yang tinggi. V BTS terus mencuri perhatian dan mendapatkan dukungan dari penggemarnya, menjadikannya salah satu figur publik yang paling dibicarakan saat ini.